Resep Masakan Empek Empek Palembang
Resep Masakan Empek Empek Palembang
Resep masakan empek empek palembang | Empek empek adalah salah satu resep masakan indonesia dan menjadi makanan khas di Sumatra selatan tepatnya di kota palembang, pempek cukup terkenal dan banyak di sukai oleh hampir seluruh orang di Indonesia. Resep masakan empek2 yang berasal dari Palembang ini terbuat dari sagu dan ikan, seiring dengan berkembangnya jaman sat ini, mulai banyak kita temui jenis resep masakan empek-empek dari palembang, diantara adalah resep masakan empek empek lenjer Palembang, ada juga empek-empek kapal selam (paling terkenal), empek empek adakan, resep pempek telor kecil, pempek kulit, ada lagi pempek keriting, tidak kalah ketinggalan pempek pastel dan masih banyak lagi. Resep masakan empek empek Palembang yang paling terkenal adalah empek2 kapal selam.
Cara pembuatan resep masakan empek empek palembang ini tergolong sedikit rumit karena cara pembuatannya di butuhkan beberapa tahap, agar tercipta resep masakan indonesia yang enak dan lezat. Untuk bahan bahannyan sendiri bisa ditemukan dengan mudah di pasaran. Kali ini kita akan membahas secara singkat bagaimna cara membuat resep masakan empek empek palembang yang enak dan lezat yaitu empek empek kapal selam. Sedikit gambaran mengenai makanan ini yaitu semacam empek empek telur ayam yang dibungkus dengan adonan kemudian digoreng menggunakan minyak panas. Beberapa bahan utama untuk membuat masakan empek empek dari Palembang sebagai berikut:
- ikan tengiri segar 1 kg ( yang sudah digiling )
- tepung terigu 1 kg
- air panas secukupnya
- garam secukupnya
- telur rebus ( sesuai selera isi bisa anda belah menjadi beberapa bagian )
Kembali lanjut membahas cara mudah untuk membuat resep empek-empek palembang karena cara ini berbeda dengan saat membuat resep rendang padang adalah sebagai berikut:
- Langkah pertama masukan tepung terigu kemudian campur dengan daging ikan tenggiri ke dakam wadah, campur dengan air secukupnya. Campur hingga merata. Terus aduk sampai menjadi sebuah adonan yang kenyal dan perlu di perhatikan jangan sampai terlalu lembek.
- Setelah itu bentuk adonan menjadi bulat kemudian masukan telor rebus yang sudah dibagi empat tadi di tengah adonan resep masakan empek empek kapal selam. Lalu tutup sampai rapat.
- Kemudian Masukkan adonan yang sudah anda diisi dengan telur tadi ke dalam air yang sudah mendidih kemudian anda rebus sampai benar benar matang.
- Terakhir, gorenglah semua adonan yang sebelumnya sudah direbus hingga benar benar matang kemudian anda angkat dan tiriskan.
Setelah semua resep tersebut di masak kami akan menjelaskan mengenai cara penyajian resep masakan khas Palembang yaitu empek empek, seperti pada penyajian empek empek yang lainnya untuk menambah aroma dan rasa dalam penyajian bisa anda tambahkan dengan cuka atau saus yaitu semacam saus yang berwarna agak hitam sedikit kecoklatan. Cuka atau saus ini sendiri terbuat dari rebusan air mendidih yang kemudian ditambah lagi dengan gula merah di campur bahan lain seperti udang, ebi, cabe rawit, bawang putih, yang sudah di tumbuk menjadi halus, kemudian bisa anda tambahkan garam secukupnya. Cuka atau kuah empek empek ini bisa anda buat buat dengan rasa pedas atau manis tergantung selera. Bisa juga dalam penyajiannya anda ditambahkan dengan mie kuning atau irisan mentimun sesuai selera. Lalu siap disajikan resep masakan empek empek palembag di piring dengan siraman cuka atau saus yang tadi dibuat.
Selamat mencoba.
Selamat mencoba.
Komentar
Posting Komentar